Jagofon Logo
Collection Background

iPhone 14 Pro

Showing 1 - 14 out of 36 products

What jagoans say about us

Yuni

Proses cepet banget, dan bisa cod an pas kita ga ada waktu buat nyari handphone second yang bagus. Terimakasih jagofon

Ashofa

Aku kasih 5 Bintang ⭐️⭐️⭐️⭐️⭐️ buat Jagofon! Servicenya fast response banget dan bisa kasih pilihan yang intinya bisa bikin buyer lebih puas dan ga rugi buat beli hpnya! Good Job!

Darren G

At first, I was skeptical about all this, so I bought the cheapest phone I could find on this site. Their service was excellent to my surprise and the quality of the phone was great! I gave that phone to my 10 year old and today I just bought a better one for me! :)

Dewi S

Wah baru beli iPhone murah tapi berfungsi 100%! Gw baru beli iPhone 6s dan ga nyangka semulus ini!

Annisa Ambarukmi

produk nya original, alsesoris komplit, kualitas juga sangat bagus, muluuuus, packaging juga OK, fast respon, diantar juga kerumah tanpa biaya tambahan, oia dapet tambahan screen protector juga.. terimakasiiiih !!

Muhammad Hendry

Alhamdulillah, barangnya sesuai dengan kondisi. Admin dan pengirim paketnya juga sabar banget ngelayaninnya. Thank you jagofon

Yohanes joe

Barang sesuai harapan,berfungsi bgs

Risky Septiana

Pengiriman sehari sampai cepet bangetttt, bh 100%, imei aman, kondisi lumayan oke. Trimakasih Jagofon?

Hanif Dinar Mufida

high quality product and service! if you're looking for secondhand smartphones, jagofon is a right place for you. would definitely recommend to my friends and family👍🏼👍🏼👍🏼

Aan Afrino

Alhamdulillah ga ada kendala sama sekali, produknya juga ga ada cacat masih mulus banget kaya baru

Muhammad Ali Akbar

The whole process was very fast and easy. The phone looks completely brand new, you couldn't tell it's secondhand! Excellent customer service and product quality. Thank you Jagofon!

Awi Wijaya

Fast respon, lgsg dilayani dgn baik, barang juga diterima dengan baik, tidak mengecewakan dan sesuai iklan. Buat kalian yg bingung beli HP 2nd kualitas super cobain deh beli disini. High recommend. Sukses terus Jagofon!

Peni Ariska

Aku rekomendasi ke kalian yang punya low budget tapi mau cari web aman dengan produk yang berkualitas. Pelayanan yang ramah dan gaakan kecewa.

M Habibur Rahman

JUJUR AWALNYA RAGU TAPI PAS UDH DATENG PUAS BANGETT TER THEBEST LAH INI JAN RAGU BJAT BELI DISINI JAGOFON THEBEST KUALITASNYA BAGUS BANGET TERIMA KASIH JAGOFON

Yohanes joe

Barang sesuai harapan, Cs ramah dan mau menjelaskan, Beli pagi sore sampai, Mungkin akan beli kembali buat yg ke2,ke3 Recomen bgt beli disini....

Billy Marvin

Pas sampe saya buka check condisi Wow battre condisi 100% barang nya sebagai Iphone berfungsi dengan baik. Mereka emang menjaga Condisi smartphone dengan teliti. Kaget bisa quality nya mantap, battre nya mantap! 100% gokil, Jagofon!

Andhee Agustinus

CSnya sangat fast respons dan barangnya pun sesuai dengan deskripsi. Siang pesan sore sudah sampai. Sangat puas belanja disini. Metode pembayaran pun flexible dan beragam. Semoga awet barangnya, suskes selalu JagoFon tetap jaga kualitasnya. Regards.

iPhone 14 Pro: Keunggulan Tak Terbatas Dari Apple

iPhone 14 Pro -- Semakin Pro

Sesuai dengan taglinenya, Apple terus meningkatkan kualitas handphonenya yang nyata, seperti terlihat pada iPhone 14 Pro yang memiliki keunggulan tak terbatas, mulai dari layar, performa, kamera, dan lainnya.

Pada seri iPhone 14 ini, Apple mengeluarkan kemampuan kreativitasnya pada desain dan warna handphone dengan memberikan opsi warna handphone yang cantik dan elegan. iPhone 14 Pro sendiri memiliki empat macam warna, yaitu Space Black, Silver, Gold, dan Deep Purple.

Memang pilihannya tidak sebanyak iPhone lain, tapi pilihan warna ini sudah cukup membuat orang pusing untuk memilihnya. Berdasarkan data per Desember 2022, warna iPhone 14 Pro yang paling populer dan laku terjual adalah Deep Purple.

Berbeda dengan warna ungu pada iPhone 14 yang lebih terang dan terlihat sebagai warna yang feminim, warna ungu pada iPhone 14 Pro berwarna gelap dan terlihat elegan tanpa menonjolkan feminisme.

Sebagian orang yang sudah membeli iPhone 14 Pro kini memiliki ekspektasi terhadap rilisnya iPhone baru, berhadap tidak hanya fitur baru saja namun juga adanya pilihan warna baru yang menarik.

Untuk mengetahui kehebatan iPhone 14 Pro, langsung cek aja spesifikasinya di bawah ini.

Desain Bodi

Ukuran iPhone 14 Pro mirip dengan iPhone 14 Plus, dengan tinggi 147.5 mm, lebar 71.5 mm, tebal 7.9 mm, dan berat 206 gram. Meskipun handphone yang lebih dari 200 gram dianggap "berat" oleh beberapa orang, namun jika dirasakan sebenarnya iPhone 14 Pro tidak seberat" itu.

Bahan yang digunakan iPhone 14 Pro adalah besi anti karat untuk bingkainya dan kaca corning-made pada bagian depan dengan ceramic shield dan kaca yang sama untuk bagian belakang dengan bahan matte bertekstur. Dilengkapi dengan teknologi tahan air dan debu IP68 yang setidaknya dapat membuat handphone bertahan jika jatuh ke dalam air hingga kedalaman 6 meter selama 30 menit.

Ceramic shield yang digunakan dapat memberi perlindungan lebih terhadap lecet ataupun goresan yang membekas akibat penggunaan sehari-hari karena adanya proses pertukaran ion ganda.

Layar

iPhone 14 Pro memberikan fitur layar yang selalu aktif. Bersamaan dengan fitur iOS 16 yang dapat memberikan pengguna kebebasan untuk personalisasi tampilan handphonenya, layar terkunci yang ditambahkan widget seperti cuaca dan kalender selalu dapat dilihat.

Tidak hanya itu, layar yang selalu aktif ini dapat mendeteksi jika handphone ini menghadap ke bawah atau disimpan dalam saku yang membuat pandangan handphone gelap. iPhone 14 Pro akan bereaksi untuk membuat handphone menjadi lebih gelap untuk menghemat kekuatan baterai. Meskipun fitur ini ada di handphone lain, tapi di seri iPhone 14 membuat fitur ini menjadi lebih baik lagi.

Ukuran layarnya adalah 6.1 inci, dengna resolusi 1179 x 2556 piksel pada 460 ppi. iPhone 14 Pro menggunakan tipe layar Super Retina XDR OLED yang dapat 2x lebih terang di bawah sinar matahari.

Selain itu, iPhone 14 Pro juga dilengkapi dengan teknologi ProMotion yang dapat menyesuaikan refresh rate secara otomatis sesuai dengan program yang sedang kamu jalankan agar mode ini tidak aktif saat tidak dibutuhkan dan dapat lebih menghemat daya baterai.

Kamera

Berbeda dengan iPhone 14, jumlah kamera utama iPhone 14 Pro lebih banyak satu dengan resolusi besar 48MP.

Karena semua orang sudah tahu kehebatan kamera iPhone, langsung saja berikut adalah spesifikasi kamera iPhone 14 Pro:

Kamera Utama

  • Resolusi 48MP, bukaan lensa f/1.8, lensa 24 mm (wide)
  • Resolusi 12MP, bukaan lensa f/2.8, lensa 77 mm (telephoto)
  • Resolusi 12MP, bukaan lensa f/2.2, lensa 13 mm (ultrawide)
  • Resolusi video 4K@24/25/30/60fps, 1080p@25/30/60/120/240fps
  • Fitur dual-LED dual-tone flash
  • Fitur HDR untuk foto biasa dan panorama
  • Fitur Cinematic Mode (4K@24/30fps)
  • Fitur ProRes

Kamera Selfie

  • Resolusi 12MP, bukaan lensa f/1.9, lensa 23 mm (wide)
  • Resolusi video 4K@24/25/30/60fps, 1080p@25/30/60/120fps
  • Fitur HDR
  • Fitur Cinematic Mode (4K@24/30fps)

Hasil tidak pernah bohong, resolusi yang tinggi akan menghasilkan foto yang bagus juga. iPhone 14 Pro memberikan hasil foto dan video yang bagus. Kamu bisa lihat banyak pembuat konten bahkan pembuat film pendek mulai menggunakan iPhone dengan profesional.

Performa

Berbeda dengan iPhone 14 biasa, iPhone 14 Pro memiliki fitur Dynamic Island yang berfungsi sebagai alat bantu untuk lebih mempermudah lagi pemakaian iPhone.

Dengan Dynamic Island, kamu dapat memeriksa peringatan dan aktivitas yang sedang berlangsung disaat iPhone terkunci, mulai dari musik yang sedang kamu putar, timer, koneksi, hingga petunjuk arah dari peta.

Dynamic Island dapat digunakan dengan cara berikut:

  • Memperluas aktivitas untuk melihat lebih rinci dengan cara menyentuh dan menahan aktivitas atau gesek dari tengah.
  • Memperkecil aktivitas dan Dynamic Island dengan cara menggesek ke tengah.
  • Beralih diantara dua aktivitas dengan cara menggesek sisi.

Dynamic Island bisa digunakan mulai dari iOS16 ke atas, iOS 15 ke bawah tidak bisa menggunakan fitur ini. Dynamic Island sendiri dirilis bersamaan dengan seri iPhone 14 yang menggunakan sistem operasi dasar iOS16 yang juga merupakan sistem operasi baru bukan hasil perbuaruan sistem atau update.

Sebagai handphone yang unggul hingga generasi mendatang, iPhone 14 Pro tidak hanya menawarkan memori internal 128GB, 256GB, dan 512GB saja, namun handphone ini juga tersedia memori sebesar 1TB, yang semua kapasitasnya memiliki RAM 6GB.

Bersamaan dengan rilisnya seri iPhone 14, sistem operasi dasar yang digunakan iPhone 14 Pro adalah iOS 16, dengan chip Apple A16 Bionic, CPU 6-core (2 core performa dan 4 core efisiensi), dan Apple GPU 5-core.

Baterai

iPhone 14 Pro memiliki kapasitas baterai 3200 mAh, bahkan lebih rendah dibandingkan iPhone 14 biasa. Namun bukan berarti baterainya cepat habis loh, berkat chip A16 Bionic, pemakaian handphone yang normal tetap dapat menghemat penggunaan daya baterai.

Buktinya, iPhone 14 Pro dapat digunakan untuk menonton video hingga 23 jam, menonton streaming video hingga 20 jam, dan mendengarkan audio hingga 75 jam, lebih lama dibandingkan iPhone 14 meskipun kapasitas baterainya lebih rendah.

Kesimpulan

Saat ini, iPhone 14 Pro adalah salah satu handphone yang menjadi loncatan bagi banyak orang untuk mengganti handphonenya. Misalnya dia sudah menggunakan iPhone 8 selama bertahun-tahun dan belum mengganti handphone. Sekalinya ganti, orang ini akan membeli iPhone 14 Pro.

Tapi memang desain dan fitur yang diberikan cukup unggul, termasuk fitur Dynamic Island yang merupakan fitur baru iPhone 14 Pro yang populer.

Di Jagofon, harga iPhone 14 Pro sudah lumayan turun banyak loh. Jagofon adalah marketplace handphone terpercaya di Indonesia yang sudah mewujudkan handphone impian masyarakat Indonesia. Tidak hanya produk baru, Jagofon juga menjual produk second yang berkualitas karena sudah melewati proses pengecekan oleh ahlinya.

Apakah kamu ingin mendapatkan handphone impianmu juga? Yuk cek di Jagofon!

express delivery
secure transaction
quality guaranteed